Halo sobat movie mania! kembali lagi kita hehehe...

Kali ini saya akan mereview salah satu film action, Jason Bourne. Film ini adalah film kelima dari The Bourne franchise. Setting dari film ini adalah beberapa tahun setelah The Bourne Ultimatum. Aktor dan aktris yang bermain di sekuel The Bourne ini juga tak kalah keren dengan cast di film-film sebelumnya, seperti Matt Damon, Tomy Lee Jones, Alicia Vikander, Vincent Cassel, dan Julia Stiles.


Hmm seru ya kelihatannya? langsung aja deh. Let's review!


Plot Cerita

Setting cerita Jason Bourne ini mengambil beberapa tahun setelah film The Bourne Ultimatum, dimana terakhir kita melihatnya tenggelam di sungai. Beberapa tahun setelah kejadian tersebut, Jason (Matt Damon) diketahui berada di perbatasan Yunani dan Albania untuk bertahan hidup. Dia mendapatkan uang dengan menjadi petarung bebas disana.

Sementara itu di Reykjavik, Islandia. Nicky Parsons (Julia Stiles) meretas sistem C.I.A. (Central Intelligent Agency) untuk mendapatkan salinan data dari proyek-proyek rahasia CIA. Awalnya Nicky hanya ingin data dari proyek Treadstone dan Blackbriar, setelah meretas sistem, diketahui bahwa bukan hanya dua proyek tadi saja yang dikerjakan CIA, melainkan ada delapan proyek lainnya setelah Treadstone dan Blackbriar terungkap. Nicky lantas menyalin semuanya.


Nicky kemudian menyusul Jason ke Yunani untuk memberitahukan Jason tentang temuannya. Jason yang merupakan buruan CIA lantas kembali dikejar di Yunani, setelah direktur siber mereka Heather Lee (Alicia Vikander) mengetahui bahwa Nicky yang meretas mereka dia menanamkan malware ke drive Nicky dan Direktur CIA Robert Dewey (Tomy Lee Jones) memerintahkan untuk menangkap mereka.


Robert memerintahkan The Asset (Vincent Cassel) untuk melumpuhkan mereka, alhasil kejar-kejaranpun terjadi di Kota Athena yang juga sedang dalam keadaaan siaga imbas dari kericuhan oleh pengunjuk rasa.



Jason dan Nicky melarikan diri dari kejaran CIA di Athena


Sayang, Nicky terbunuh setelah tertembak oleh The Asset setelah sempat memberikan drive yang berisi data berisi proyek rahasia CIA kepada Jason.

Jason kemudian mendatangi Christian Dassault (Vinzenz Kiefer) di Berlin untuk membuka drive dari Nicky karena terkunci oleh sandi. Dari data tersebut terungkap bahwa Richard Webb  ayah dari Jason adalah orang yang terlibat dalam proyek Treadstone bahkan orang yang mengusulkan program tersebut. Sekedar mengingatkan kembali kalau nama asli Jason Bourne sebenarnya adalah David Webb.

Laporan Operasi Treadstone

Setelah melihat file tersebut Jason berhasil mengingat kembali masa lalunya bahkan mengingat ketika ayahnya bertemu dengannya untuk berbicara. Malang bagi ayahnya ternyata dia sudah direncanakan untuk dilenyapkan oleh CIA. Diketahui bahwa yang membunuh ayah Jason adalah The Asset

The Asset

CIA bergerak cepat setelah malware yang ditanam oleh Heather kembali aktif karena data yang dibuka oleh Jason. Adegan perkelahian singkat diperlihatkan dalam upaya penyergapan Jason tetapi gagal. Jason berhasil melarikan diri.

Setelah berhasil melarikan diri, Jason pergi menemui Malcolm Smith (Bill Camp) orang yang disewa ayahnya untuk mencari jawaban mengapa dia harus diawasi padahal belum masuk kedalam program. Smith rupanya bekerja sama dengan Robert untuk memancing Jason keluar dimana The Asset sudah menunggu untuk membunuhnya. Di adegan ini kita diperlihatkan lagi aksi melarikan diri dari Jason sampai dia tak sengaja bertemu dengan Heather.

Heather kemudian memberitahukan bahwa Robert akan ke Vegas bersama Aaron Kalloor (Riz Ahmed).

Setting beralih ke Las Vegas dimana lokasi expo yang menghadirkan  mengenai "Privasi v Kebebasan Publik" CEO Deep Dreamer Aaron Kalloor dan direktur CIA berada disana untuk talkshow. Mengetahui hal tersebut Jason langsung terbang ke Vegas untuk mengincar Robert.

Di Las Vegas ini Aaron ditembak oleh The Asset atas perintah Robert karena berusaha membocorkan yang terjadi sebenarnya kepada semua orang di talkshow. Rencana tersebut berhasil digagalkan oleh Jason walaupun Aaron masih tertembak.

Aaron Kallor dan Robert Dewey

Di Las Vegas ini kita disuguhi adegan action yang keren dan memukau dari Jason menyusup ke kamar Robert dan kemudian membunuhnya sampai kejar-kejaran mobil dengan The Asset.

Salah satu adegan action di Las Vegas

Setelah itu adegan action masih berlangsung ketika The Asset melarikan diri masuk ke gorong-gorong jembatan dan bertemu Jason disana. Di dalam gorong-gorong tersebut Jason dan The Asset kembali berkelahi selama beberapa menit sampai Jason mencekiknya sampai tewas.

Setting kembali ke Amerika. Heather bertemu dengan Edwin Russell (Scott Shepherd) membahas Jason. Heather merasa yakin dia bisa membawa Jason kembali ke CIA, tetapi jika tidak bisa dia setuju kalau Jason harus dimusnahkan. Percakapan mereka rupanya direkam oleh Jason.

Jason memberikan rekaman mereka tadi kepada Heather setelah mereka berbicara sebentar di sekitaran taman dan Jason kembali melanjutkan hidupnya..

Adegan Action

Porsi adegan action lebih baik dari film sebelumnya The Bourne Ultimatum. Jalan cerita yang cukup bagus disajikan dengan baik oleh Matt Damon dkk. Adegan pertarungan yang disajikan sangat bagus ditambah aksi kejar-kejaran mobil yang memukau dan spektakuler.

Menarik melihat The Asset di film kali ini porsinya lebih banyak dari film-film sebelumnya. Bahkan sempat muncul didalam kilas balik Jason. The Asset kali ini juga diperlihatkan lebih tangguh atau bahkan yang tertangguh yang pernah dihadapi oleh Jason.

Adegan Kilas Balik

Oke, jadi di film ini banyak ditampilkan kilas balik Jason terutama dari film-film sebelumnya. Untuk teman-teman yang tidak mengikuti film-film sebelumnya mungkin agak kesulitan atau tidak paham sama sekali tentang alur ceritanya.

Kesimpulan

Overall film ini bagus. Film ini sangat saya rekomendasikan terutama pecinta The Bourne Franchis atau penikmat film action. Film ini memenuhi ekspektasi saya sebelumnya.. Untuk kekurangan menurut pandangan saya adalah tidak dimunculkannya karakter yang "masih hidup" dari film sebelumnya, seperti Pamela Landy dan Ezra Kramer. Tetapi kekurangan itu tertutupi dengan beberapa karakter baru.


Rating: 7,8/10

Sekian review dari saya apabila ada kesalahan saya minta maaf. Terima kasih atas perhatiannyaa...

Image Source: google.com



Halo sobat movie mania! masih bersama gue wakibuy untuk ngereview satu lagi serial baru marvel. Setelah sebelumnya Iron Fist, kita akan bahas tentang The Defenders atau bisa dibilang The Avengers versi tv. The Defenders ini sendiri beranggotakan Daredevil (Charlie Cox), Jessica Jones (Krysten Ritter), Luke Cage (Mike Colter), dan Iron Fist (Finn Jones) sebagai tokoh utama.

Dari info yang beredar akan ada juga penampilan dari Foggy Nelson (Elden Henson) dan Stick (Scott Glen) dari serial Daredevil, Malcolm Ducasse (Eka Darville), dan Trish Walker (Rachel Taylor) dari serial Jessica Jones. Kemungkinan Claire Temple (Rosario Dawson) dari Serial Daredevil juga akan tampil.

Dari teaser yang sudah dirilis oleh Netflix sendiri dapat kita ketahui siapa yang akan dihadapi oleh keempat superhero jalanan New York ini. Siapakah musuhnya?

Let's review!



Teaser dibuka dengan tulisan samar-samar "THE DEVIL OF HELL'S KITCHEN" yang tak lain adalah Daredevil dan tulisan tadi tersobek sehingga muncul huruf D yang diambil dari huruf awal logo Daredevil



Scene selanjutnya menampilkan ALIAS INVESTIGATIONS yang tak lain adalah pekerjaan dari Jessica Jones. Warna ungu di scene selanjutnya menguatkannya karena gambar di scene tersebut adalah bagian dari opening Jessica Jones



Scene berlanjut memperlihatkan huruf E dari logo serial Luke Cage, kemudian terlihat seperti bekas peluru yang bisa jadi menguatkan opini bahwa Luke Cage kebal sekalipun dengan peluru



Scene berikutnya memperlihatkan huruf F dari logo Iron Fist. Kemudian menampilkan tulisan "Who Is Danny Rand?" yang merupakan nama asli dari Iron Fist sekaligus menampilkan logo resmi dari Iron Fist


Scene berikutnya menampilkan kata DEFEND yang merupakan gabungan dari logo serial masing-masing karakter. Terlihat bentuk tangan yang mencengkram kata defend mengindikasikan bahwa musuh yang akan dihadapi oleh The Defenders adalah The Hand yang juga musuh utama di serial Daredevil. Dalam scene ini juga terdengar suara dari Stick "You think the four of you can save New York? You can't even save yourself"



Kemudian muncul logo resmi dari The Defenders disusul tahun rilisnya

Sekian review dari gue, semoga bermanfaat..
Terima kasih atas perhatiannya..


Untuk yang ingin melihat teasernya bisa langsung lihat dibawah ini





Halo sobat movie mania! jumpa lagi kita, sekarang saya akan review teaser dari Serial Iron Fist yang diperlihatkan di SDCC 2016 kemarin. Serial ini akan ditayangkan di Netflix tempat yang sama dengan Serial Daredevil, Jessica Jones, Luke Cage, dan The Defenders nantinya. Serial ini akan dibintangi aktor dari Game of Thrones, Finn Jones sebagai Danny Rand a.k.a. Iron Fist. Untuk sinopsis resmi belum ada info. Jadi, gue akan review info apa saja yang ada di teaser ini.

Ayo mulai..



Teaser dibuka dengan adegan Danny Rand dengan ibunya. Dari latarnya sepertinya di pesawat dan sedang dalam keadaan darurat




Adegan berlanjut memperlihatkan pesawat sepertinya jatuh, Danny tidak sadarkan diri dan muncul dua orang biksu. Kemungkinan pesawat yang ditumpangi Danny dan ibunya jatuh di Nepal




Setting kota beralih ke New York dan memperlihatkan Danny yang kembali ke kotanya


Belum begitu jelas kenapa Danny diikat dalam suatu ruangan, kemungkinan dia dianggap gila



Adegan berikutnya memperlihatkan kekuatan dari Iron Fist


Adegan selanjutnya memperlihatkan muka dari Danny Rand dan terdengar suara seseorang "Hello Danny"

Kemudian ditutup dengan logo Iron Fist


Sekian review dari gue, terima kasih atas perhatiannya..



Untuk melihat teasernya, silahkan langsung dibawah ini








Halo sobat movie mania! kali ini gue akan mereview trailer dari upcoming movie MCU, yaitu Doctor Strange. Doctor Strange sendiri baru diangkat ke layar lebar lagi setelah film pertamanya (bukan MCU) tahun 1978. Di film ini nantinya akan ada banyak aktor dan aktris berkualitas, seperti Benedict Cumberbatch, Chiwetel Ejiofor, Tilda Winton, Mads Mikkelsen, Rachel McAdams, dan Benedict Wong dan disutradarai oleh Scott Derrickson (Sinister, The Exorcism of Emily Rose, Deliver Us from Evil).

Oke langsung saja kita mulai reviewnya...



Trailer dimulai dengan pemandangan malam dari kota New York




Kemudian dilanjutkan dengan masa ketika Strange (Benedict Cumberbatch) menjadi seorang dokter bedah yang hebat dan juga kaya raya



Sampai ketika disuatu malam sang dokter mengalami kecelakaan parah sampai melumpuhkan kedua tangannya yang sangat berharga





Strange mendengar bahwa ada seseorang bernama The Ancient One (Tilda Swinton) yang dapat menyembuhkan apapun. Dia mencarinya sampai ke Nepal dan akhirnya menemukannya. Ternyata Ancient One bukan sekedar penyembuh, dia adalah seorang guru di bidang Mystic Arts


Kemudian muncul logo Marvel Studios yang baru, diperkenalkan juga di SDCC (San Diego Comic Con) 2016






Adegan selanjutnya adalah Ancient One memberitahu Strange bahwa melalui Mystic Arts, kami memanfaatkan energi dan bentuk realita dan bepergian jauh dalam sekejap




Strange terlihat sudah menjadi murid Ancient One dan mulai belajar tentang Mystic Arts





Di adegan berikutnya terlihat Strange menggunakan Eye of Agamotto dan mempraktekkan ilmunya pertama sekali




Kemudian muncul dua kolega Strange, yaitu Baron Mordo (Chiwetel Ejiofor) dan Wong (Benedict Wong). Mordo mengatakan bahwa ada kekuatan padanya (Strange), Wong menanggapi "tapi apakah dia siap?" dilanjutkan dengan Strange melihat jubah yang kelak akan menjadi miliknya



Adegan selanjutnya Wong memperingatkan Strange bahwa ada orang yang lebih kuat darinya tetapi memilih jalan yang salah dan ternyata adalah Kaecilius (Mads Mikkelsen)





Scene berikutnya memperlihatkan kekuatan dari Kaecilius dan kerusakan yang dibuatnya. Tapi kerusakan yang dibuatnya di trailer ini hanya dapat dilihat oleh para Master of Mystic Arts, bagi orang biasa tidak akan merasakan apa-apa







Adegan selanjutnya adalah adegan pertarungan antara Strange, Mordo, dan Kaecilius. Strange terlhat sudah menguasai ilmu yang dipelajarinya




Terlihat Kaecilius merubah bentuk relaita kota New York


Avengers Tower terlihat di trailer ini




Adegan berikutnya memperlihatkan Strange memakai jubahnya dan dilanjutkan dengan Strange dan Mordo mencari Kaecilius ditengah realita yang kacau


Kemudian muncul logo Doctor Strange dengan logo Marvel Studios yang baru



Ada adegan tambahan ketika Mordo memberikan selembar kertas yang tertulis SHAMBALLA. Strange bertanya "apakah ini mantraku?"

Apakah jawaban Mordo?



Mordo menjawab "Itu password Wi-Fi, kami tidak liar!"

Kemudian trailer ditutup dengan menampilkan nama-nama pemain dan tim produksi


Baiklah, itulah review dari gue tentang trailer dari Doctor Strange. Film ini akan tayang di Amerika tanggal 4 November 2016, di Indonesia kemungkinan lebih cepat. Untuk yang ingin melihat trailernya silahkan langsung lihat dibawah yaa..

Terima kasih atas perhatiannya.. 









 
Copyright © 2015 Wakibuy
Distributed By Gooyaabi Templates